Jakarta
Oleh Alfian Risfil Auton pada hari Sabtu, 14 Jan 2017 - 06:42:59 WIB
Bagikan Berita ini :

Plt Gubernur: Semua Normatif, Belum Ada yang Menonjol

38IMG-20170113-WA042.jpg
Plt Gubernur DKI Soni Sumarsono saat nobar jalannya debat bersama beberapa pejabat DKI, di Balaikota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (13/1/2017) (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Plt Gubernur DKI Jakarta, Soni Sumarsono cukup antusias dengan paparan visi-misi dan program yang dipaparkan para kandidat saat debat Pilkada DKI Jakarta 2017 di Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (13/1/2017).

Soni mengaku menikmati debat tersebut dan cukup normatif dan bagus. Menurutnya, tidak ada yang lebih menonjol diantara ketiga paslon.

Namun, dalam pandangan Soni di debat perdana kali ini, belum ada perbedaan ekstrem antar paslon.

"Ya.. imbang lah, pokoknya saya menikmati debat malam ini. Meskipun, belum ada perbedaan (konsep) yang ekstrem dari ketiga paslon. Masih normatif dan hampir sama," kata Soni saat ditanya tentang jalannya debat, di Balaikota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (13/1/2017).

Soni menilai perbedaan belum tampak tajam lantaran waktu pemaparan yang cukup terbatas.

Dia pun meyakini, jika diberi waktu yang lebih, maka para kandidat dapat memaparkan visi misi lebih dalam dan gamblang.

"Kalau waktu lebih panjang mungkin bisa lebih dalam. Ini semata-mata karena keterbatasan waktu saja. Saya lihat untuk tingkat perencanaan, tingkat gagasan realistis saja," katanya.

Tak ketinggalan, Soni juga mengomentari moderator debat, Ira Kuesno. Menurutnya, Ira tampak luar biasa saat memimpin debat dan mampu mengatur alur debat dengan menarik.

"Saya melihat debat kali ini untuk tahap pertama sudah berjalan baik. Moderatornya juga luar biasa, bisa memberikan arahan dan pertanyaan cukup tajam untuk materi debatnya soal pendidikan, sosial, ekonomi. Fokus pertanyaan tentang permasalahan di Jakarta tetap terjaga, seperti bukit duri, kemacetan, dan lainnya," tutup Soni. (icl)

tag: #pilkada-jakarta-2017  #plt-gubernur-dki  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Tujuh Indikator Pelemahan Ekonomi dan Tantangan Pertumbuhan.

Oleh Tim Teropong Senayan
pada hari Sabtu, 05 Apr 2025
Situasi perekonomian Indonesia saat ini menunjukkan berbagai tanda pelemahan yang menghambat pertumbuhan ekonomi. Setidaknya terdapat tujuh indikator utama yang menggambarkan kondisi ini: 1. ...
Jakarta

Rupiah Terus Melemah: Apa yang Bisa Dilakukan?

Jakarta, 25 Maret 2025-Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mengalami tekanan signifikan. Hari ini, rupiah telah mencapai Rp16.549 per dolar AS, bahkan sempat menyentuh Rp16.639 di pasar ...