JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) menyebut seorang Ibu sebagai maling di depan umum. Hal ini lantaran perempuan bernama Yusri Isnaeni (32) tengah kebingungan perihal teknis Kartu Jakarta Pintar (KJP) milik anaknya, sehingga ia memilih untuk langsung menemui Ahok.
Yusri mengadukan kenakalan toko yang melayani KJP dengan menceritakan kepada Ahok modusnya. Toko yang didatangi Yusri tidak menerima KJP dan meminta Yusri mencairkannya melalui jasa pencairan KJP. Namun, ada biaya jasa sebesar 10% dari nilai KJP yang dicairkan.
Ketika hal ini disampaikan kepada Ahok, bukan solusi yang didapatkan Yusri, melainkan hinaan.
"Ibu kenapa cairin duit KJP di toko? Ini bukan tokonya yang salah, melainkan ibu yang salah. Bukan cuma toko yang maling. Ibu juga maling. Catat namanya, periksa, penjarain aja dia," kata Ahok yang baru saja mengikuti rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI sambil menunjuk-nunjuk Yusri, pada Kamis (10/12/2015). (Lihat: Ini Kronologi Ahok Teriaki Seorang Ibu Maling)
Akibatnya, Yusri merasa malu dan kesal. Yusri pun menuntut permohonan maaf dari Ahok. Duh, Pak Ahok. (mnx)